20 Jun 2011

sugesti diri

sedang belajar sedikit demi sedikit untuk melepasmu.bukan melupakan mu. karna kamu tidak terlupakan.

sekian dan terimakasih.

12 Jun 2011

Dari Hati

Dan malam ini hanya ingin menuliskan sesuatu tentang terima kasih.dalam hidupku yang telah dijalani selama ini mungkin aku kurang berterimakasih. tidak menghargai berkah yang telah diberikan oleh-Nya. tidak mensyukuri apa yang telah dipinjamkan-Nya. Tuhan, terimakasih telah menitipkan aku kepada mamah Aspiani-papah Ruskariadi yang begitu baik, yang tau bagaimana caranya menghadapi anaknya yang kurang ajar ini. memberikan aku 2 saudara untuk teman bertengkar sekaligus menyanyangi (Mareta Arbani dan M.febriannor R), ,

Kepada guru-dosen yang mengajarkan bagaimana membaca "ini-budi" dengan susah payah, kepada teman bermain yang sekarang aku tidak ingat namanya, teman-teman yang menjadi saksi aku mengalami perubahan menjadi seorang remaja : Qori Sulistyowati, Endah palupi, Imaya Refniawati ( hey, aku kangen kalian. sekarang semuanya telah memilih jalan masing-masing :) ). Teman-teman yang membantu aku tetap survive 'waras' diantara kejamnya tugas yang bejibun : Nora Fazria,Ratna Juwita Sukma, Befi Rusmina Dewi, Rabiatul Munawwarah. ada banyak tangis yang teah kubagi bahkan akan kubagi lagi dengan kalian. akan ada banyak tawa dan amarah lagi yang akan kutumpahkan. jadi, tolong, tetap bertahan menjadi pendengar dari 'ketidakwarasan' ku. haha. Dan kepada Raaf Muerthe Thierry Wahyu Aji, teman yang berperan menjadi otakku bahkan mata ku dalam sesuatu. sekarang aku ingin belajar mencoba menggunakan otakku dan mataku sendiri dalam menghadapi sesuatu. terimakasih selama ini telah begitu banyak membuatku berpikir tentang hidup, Tuhan, dan masa depan :)

10 Jun 2011

ikhlas vs egois


saat hati dan pikiran tidak terganggu oleh masalah Anda--definisi ikhlas
merenungkan kalimat diatas.

ketika kamu menemukan fakta bahwa subjek ataupun objek yang begitu kamu puja tiba-tiba saja berada ditangan orang lain apakah kamu rela? bila jawabannya adalah tidak, maka kita artinya tidak ikhlas. kenapa bisa terjadi seperti itu? jawabannya mungkin :
1. kamu masih menginginkan subjek ataupun si objek
2.kamu egois tidak mau berbagi dengan orang lain.siapapun itu
3.kamu tidak pernah terpikir akan kehilangan "wujudnya" walau hanya sedetik

4.kamu terlalu menggantungkan harapan dengan keeksistensiannya dihidupmu akan kekal.

kenyataannya semua makhluk itu egois.bahkan mikroorganisme sekecil apapun mengandalkan keberadaan mikroorganisme lainnya untuk hidup.bukankah itu bukti nyata bahwa egois itu adalah sifat dasar? adakah bukti nyata bahwa manusia bisa ikhlas dalam menghadapi masalahnya?dengan bangga akan menjawab aku adalah bukti nyata kegagalan ketika berucap ikhlas di mulut, tetapi organ tubuh rohani tidak sinkron dengan mudahnya.

belajar ilmu ikhlas itu sangat sulit.

4 Jun 2011

Heart KW 2

di awal bulan ini tiba-tiba menemukan kabar seseorang, si seseorang kini telah menemukan orang lain buat menggantikan posisi yang aku kosongkan.hmm.. adalah jujur klo aku bilang respon awal ku adalah tertawa. tertawa tulus karna dia hebat. hebat telah menemukan yg mungkin tidak ada di hidupku atau pun perempuan lain. kemudian tawaku berubah menjadi tawa nyinyir karna tiba-tiba teringat mulut manismu yang begitu banyak mengurai madu.aku merasa ditipu. yang dia omongkan hanyalah nol besar.

ckck, tidak tau harus seperti apa. tapi kenapa ada sesuatu yang mengerogoti aku dari dalam?